Thursday, June 17, 2010

Zona Nyaman

Monterey California selama bertahn-tahun adalah sorga bagi burung Pelikan.Di kota itu terdapat banyak perusahaan pengalengan ikan. Burung-burung Pelikan menyukai kota itu karena para nelayan membersihkan tangkapan mereka, membuang ikan-ikan yang tidak dikehendaki dan burung-burung Pelikan akan berpesta dengan sisa-sisa itu. Di Monterey setiap burung Pelikan pada masa itu akan kenyang tanpa harus bekerja.

Sementara waktu berlalu, ikan di sepanjang pantai California semakin berkurang, dan satu per-satu perusahaan pengalengan tutup. Itulah saat dimana burung Pelikan mendapat masalah. Burung Pelikan secara naluriah adalah pencari ikan yang ulung, tetapi burung-burung Pelikan ini telah bertahun-tahun tidak melakukan, tidak mencari ikan, mereka menjadi gemuk dan malas, akhirnya mereka kelaparan.

Para ahli mencari solusi untuk mengatasi hal tersebut dan memindahkan burung Pelikan baru dari tempat lain ke daerah Monterey itu. Burung Pelikan pendatang baru segera mencari ikan untuk makanan mereka dan tak lama kemudian burung Pelikan lokal yang kelaparan segera mengikutinya dan mencari ikan sendiri. Cerita ini memberi kita pelajaran bagaimana dampaknya jika kita terlarut dalam situasi 'comfort zone' atau tinggal di zona nyaman.


Seperti rajawali menggoyang-bangkitkan isi sarangnya, kalau hal itu terjadi atasmu, ingatlah... Tuhan selalu mempunyai maksud yang terbaik, pertama anak rajawali itu tidak tahu tindakan induknya, tetapi ketika ia diajak terbang, ia melihat hal yang lain yang lebih luas dan lebih tinggi dari apa yang ia mengerti selama ini. Tuhan ingin ajak Anda terbang, untuk anda melihat rancangan-Nya yang luar biasa dan masih banyak bagimu. Jangan putus asa, jangan tawar hati.

(source: renungan bulanan Profesional - Juni 2010)

No comments:

Post a Comment